Cara cepat menghapus background dan menggantinya


Pada artikel ini, saya akan membagikan cara menghapus background dan menggantinya dengan background polos atau foto lain, yang pastinya cepat, mudah, dan gratis. Cocok buat kamu yang bikin pas foto 3:4 tapi ga mau repot-repot ke studio foto. Kali ini saya menggunakan website remove.bg. Tentunya kamu hanya membutuhkan browser bawaan hp/pc kamu.

Ini contohnya :


Langkah-langkah:

1. Buka web remove.bg, lalu langsung klik "Upload Image" dan pilih foto yang akan kamu hapus backgroundnya, bisa barang / orang.


2. Tunggu prosesnya, ga lama kok


3. Selamat, foto kamu sudah terhapus background nya, bisa langsung kamu download (png) dengan resolusi rendah maupun resolusi tinggi.



Selain itu di website remove.bg tidak hanya untuk menghapus background lho, tapi juga bisa digunakan untuk menambahkan background lain, bisa bawaan removebg maupun menggunakan foto kamu sendiri. Dan juga mengganti background dengan warna solid(merah, biru, putih, dll), cocok untuk pas foto 3:4.

Caranya tinggal klik "edit" pada kanan atas.

Tampilannya akan seperti ini,

 yang kiri (BACKGROUND) untuk mengganti background seperti yang sudah saya jelaskan diatas, dan yang tengah (ERASE/RESTORE) untuk menyeleksi bagian yang tidak rapi.


Untuk mengunduh tinggal klik ikon download di pojok kanan atas lalu  "download"


Sekian buat tutorial kali ini, jangan lupa follow akun sosial media saya disini!

Semoga bermanfaat.

Belum ada Komentar untuk "Cara cepat menghapus background dan menggantinya"

Posting Komentar

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel